Senin, 20 Juli 2015

PROFIL LENGKAP KIYOSHI TEPPEI - KUROKO NO BASUKE






kiyoshi teppei adalah pendiri klub basket seirin dan pemain kunci (ace) sebelum kagami taiga, dia salah satu dari uncrowned kings atau raja tak bermahkota dan dijuluki sebagai si hati besi (iron heart)
ditahun pertamanya bermain basket,kiyoshi mengalami cedera lutut ketika serin berhadapan dengan Tim Kirisaki dai-ichi yang dipimpin oleh hanamiya makoto sehingga dia harus melakukan rehabilitasi selama setahun,namun hal itu tidak membuatnya sembuh total dari cedera yang dialaminya. Akan tetapi karena keinginannya untuk bermain bersama teman-temannya, dia memutuskan untuk bermain basket walaupun lututnya hancur, ini demi meraih impiannya untuk mengantarkan seirin menjadi tim nomer satu dijepang.



                              
kemunculan pertama
manga : chapter 53
anime : episode 19

Data pribadi
nama lengkap : kiyoshi teppei
kanji :
木吉 鉄平
jenis kelamin : laki-laki
umur : 17 tahun
tinggi : 193 tinggi
berat : 82 kg
tanggal lahir : 10 juni
zodiak : gemini
golongan darah : O
tim : shoei (mantan), seirin (sekarang)
posisi :( center)
kemampuan : right of postponement, vice claw

Penampilan
sebagai seorang center dia sangat tinggi yakni 193 cm ( lebih tinggi dari kagami 3 cm) dan juga besar. Rambut kiyoshi berwarna coklat, mata yang gelap dan alis yang tebal. Dan juga memiliki tangan yang besar, tangan ini yang membuatnya membuatnya mempunyai kemampuan right of postponement. Didalam pertandingan kiyoshi mengenakan jersey nomer 7 serin yang berwarna merah, hitam dan putih dominan. Memakai sepatu berwarna putih dominan dan sedikit ada warna hitamnya. Diluar pertandingan atau latihan ia mengenakan kaos polos seperti rekannya. Waktu disekolah dia mengenakan segaram sekolah pada umumnya yakni gakuran berwarna hitam lengan panjang.Kepribadian
sifat kiyoshi agak sedikit misterius, kadang dia terlihat serius namun sering kali dia terlihat selalu bercanda,namun dia adalah seorang yang baik dan jujur. Penampilannya sederhana dan standar.makanan favorit kiyoshi adalah roti kacang merah seperti dorayaki terkadang dia juga ngemil permen gula aren (lihat episode 19 season 1). hobinya adalah bermain hanafuda dan alat musik spesialnya adalah harmonika. ketika dipertandinngan dia pintar dalam mengatur strategi serta selalu bermain dengan profesional dan sepenuh hati. Kata yang sering diucapkan dalam pertandingan adalah “ ayo kita bersenang-senang”.
kemampuansejauh ini kemampuan kiyoshi yang diperlihatkan dalam manga dan anime yang menonjol ada dua yaitu:a) Right of postnement (hak menunda)
hak menunda dalam hal ini adalah kemampuan untuk menunda strategi setelah melihat pergerakan lawan, dengan tangannya yang besar dia bisa memegang bola dengan satu tangan. Inilah yang kiyoshi bisa lakukan ketika berduel dengan lawannya ia bisa mengubah pass dan shoot atau sebaliknya diwaktu yang tepat.

"right of postpenement part I"


"right of postpenement part II (mengubah pass menjadi shoot)"


   
"right of postpenement part III (mengubah shoot menjadi pass )"
b) Vise clawyang kedua adalah vice claw yaitu kemampuan menangkap bola basket diudara dengan satu tangan. Kemampuan ini diajarkan oleh kagetora (ayahnya aida riko) ketika berlatih selama liburan musim panas. Teknik ini diperlihatkan pertama kali ketika seirin melawan yosen diperempatan final Winter Cup.

"vice claw"

Kiyoshi juga memiliki kemampuan yang lain yakni dia semangat pantang menyerah dalam pertandingan. Ini dibuktikan waktu pertandingan melawan yosen, ketika mental dan fisik kiyoshi sudah dihancurkan oleh murasakibara ia tetap kembali bermain disisa pertandingan. Itulah mengapa ia disebut sebagai iron heart.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar