Sabtu, 18 Juli 2015

PROFIL LENGKAP KAGAMI TAIGA - KUROKO NO BASUKE


   


Kagami taiga adalah karakter paling penting kedua setelah kuroko tetsuya, bisa dibilang dia adalah tokoh utama kedua dalam manga dan anime kuroko no basuke ini.di tim basket SMA seirin dia berposisi menjadi power forward dan menjadi pemain kunci (ace). sebagai rekan satu tim kuroko dia bersama dengan kuroko tetsuya disebut sebagai cahaya dan bayangan seirin.dia juga dijuluki sebagai “keajaiban yang memiliki jalan sendiri” (keajaiban dalam hal ini adalah generasi keajaiban) karena dia tidak bergabung dengan mereka ketika di SMP.malahan bersama dengan kuroko dia memiliki tujuan untuk mengalahkan anggota generasi keajaiban dan menjadi pemain basket nomor satu dijepang.



      Kemunculan pertama
manga :chapter 1
anime : episode 1


·      Data pribadi
nama lengkap : kagami taiga
kanji :
火神
jenis kelamin : laki-laki
umur :16 tahun
tinggi :190 cm
berat badan : 82 kg
tanggal lahir : 2 agustus
zodiak : leo
tim : seirin
posisi : power forward
kemampuan :
- jumping power
- animal insting
- meteor jump
- zone
- zone level 2 (direct drive zone)


·      Penampilan
dari segi penampilan Rambut kagami berwarna merah gelap, mata merah dan sipit serta memilki alis terbagi dua pada ujungnya.dia sangatlah tinggi (190 cm), atletis dan berbadan tegak ,ukuran yang pas untuk menjadi seorang  pemain basket. Disamping itu ia memiliki aura yang luar biasa, Aida riko pernah mengatakan bahwa dia memiliki aura seperti harimau liar.didalam pertandingan kagami memakai jersey nomer punggung sepuluh berwarna merah,hitam dan putih serta memakai sepatu basket warna merah, hitam dominan.ketika diluar pertandingan dia selalu memakai segaram gakuran sekolah lengan panjang berwarna hitam yang tidak diresleting (mungkin sengaja kali..:-) ). Dikehidupan sehari-hari mengenakan kaos lengan pendek biasa dengan tidak lupa mengenakan cincin yang dikasih rantai kecil untuk dijadikan kalung. Kalung ini diberikan oleh himuro tatsuya sebagai tanda persahabatan dan saudara.


·      Kepribadian
sifat kagami sangatlah keras kepala,karakter yang ambisius dan pekerja keras, pantang menyerah juga tekun dan ulet namun juga nekad. Selalu menikmati ketika bertanding dengan lawan yang kuat. disisi lain kagami sangat pintar memasak karena dia dirumah sendirian dan jarang bersama dengan ayahnya. Nafsu  makan kagami lumayan besar, ia makan 5 kali lebih banyak dari orang biasa. Dari semua kelebihan yang dimiliki kagami, kagami punya kelemahan takut dengan anjing, mungkin dia trauma karena ketika masih kecil dia pernah digigit oleh anjing di negeri paman sam (amerika). Walaupun punya tubuh yang besar kagami adalah seseorang yang bodoh dalam hal pelajaran, makanya dia sering dipanggil bakagami (si bodoh kagami) oleh teman.temannya.


·      Kemampuan
dari segi kemampuan tidak diragukan lagi dia memiliki bakat yang luar biasa dalam bermain basket,teknik dasar yang bagus,stamina yang luar biasa serta mempunyai gaya bermain yang baik. Disini saya akan sedikit menjabarkan kemampuan ace dari tim basket seirin ini.

1) Jumping power
dalam bahasa indonesia artinya kekuatan atau daya lompat, ini adalah bakat yang dimiliki kagami. dalam hal melompat ini kagami tidak ada tandingannya, daya ledak kaki ketika melompat dan ketahanan diudara merupakan spesialis kagami, ketika berduel dengan lawan diudara dia selalu memenangkannya karena ketika lawannya dan kagami melompat bersamaan, lawannya lah yang selalu turun duluan. Dia juga sering melakukan lane-up (melompat diarea garis three point menuju ring basket). dan juga dengan lompatan super tinggi kagami inilah ia bisa menandingi bahkan mengalahkan anggota kiseki no sedai seperti ketika berkali-kali berhasil memblok tembakan super jauh midorima shintarou.


"jumping power"


2) Animal insting
kemampuan layaknya seekor binatang, disini insting hewan kagami diibaratkan seekor harimau, yah... dia menggunakan insting hewan ini ketika bermain basket, kemampuan ini pertama kali diperlihatkan ketika berhadapan dengan aomine daiki dalam babak knouk-out 32 besar Winter cup. Dia berhasil menghentikan pergerakan aomine dengan insting hewannya tersebut. kagami mendapatkan animal insting ini ketika berlatih kembali ke Amerika. 


"Animal insting"


3) Zone
zone adalah tingkat fokus tinggi dan membuang semua pikiran yang tak berguna dan pemain terserap penuh dengan permainannya sendiri, hanya orang-orang terpilih yang dapat memasuki zone. Ketika sesorang memasuki zone seperti menyelam dalam air, semakin dalam menyelam maka semakin tinggi tingkat kosentrasi dalam bermain. Namun zone juga menguras dengan cepat stamina pengguna, brati zone tidak akan bertahan lama dan jika dipaksakan pengguna akan kehabisan tenaga Kagami memasuki zone untuk pertama kali ketika one-on-one dengan aomine namun belum bisa mengendalikan dengan baik. Tetapi diseason 3 setelah mendapat petunjuk dari aomine dia berhasil mengendalikan dan mengontrol zone dan bisa bermain dengan fokus yang lebih tinggi lagi.


"Zone"




4) Meteor jump
adalah pengembangan dari daya lompat kagami yang diajarkan oleh gurunya dari amerika yaitu alexandra garcia. Cara kerja teknik ini adalah kagami melakukan lompatan dari three point area kemudian ketika di udara bola dilemparkan ke ring. Dari anime yang saya liat teknik ini hanya bisa digunakan ketika kagami dalam kondisi memasuki zone.


"Meteor jump"


5) Zone next level (the true zone)
ketika seseorang memasuki zone,ia seperti membuka sebuah pintu. Saat pintu itu terbuka mereka seperti memasuki kedalam air dan menyelam kedalam , semakin dalam menyelam maka fokus pengguna zone tersebut semaikin tinggi.namun ketika seseorang telah mencapai dasar dalam menyelam, ia melihat  pintu lain, dan pintu itu sepeti ada seorang penjaga, itulah pintu menuju zone next level. Kagami berhasil membuka pintu itu dan ternyata penjaga pintu itu adalah kuroko. Efek dari zone ini adalah saru tim bermain seperti satu tubuh dan jiwa, tidak ada kontak mata namun mereka bisa saling mengerti dan mempercayai satu sama lain.keselarasan/ kerja sama satu tim tingkat tinggi dengan menyeimbangkan kecepatan pengguna zone Itulah zone next level.zone ini diperlihatkan ketika tim seirin melawan rakuzan dipertandingan final Winter Cup.



"Zone next level"

2 komentar:

  1. Di perbaiki itu lane up itu di garis free throw bukan di garis three poin salah itu

    BalasHapus